• Home
  • Blog
  • Product
  • Color Sample
Celana Legging Bandung
Like and Follow

Yuk mengenal bahan kain untuk pakaian

6/9/2013

4 Comments

 
Picture
Jenis bahan kain untuk pakaian akan menentukan banyak hal dari pakaian tersebut. Pemilihan jenis bahan kain sebelum membuat pakaian adalah sangat penting karena akan mempengaruhi tingkat kenyamanan pemakai dari pakaian tersebut. nah, kita sebagai end user dari pakaian, alangkah baiknya mengenal sedikit bahan pakaian yang kita kenakan, terutaman pakain yang terbuat dari cotton (katun).

Kain katun adalah kain yang berbahan dasar serat kapan, katun menjadi bahan kain yang banyak di  gunakan untuk pakaian seperti kaos dan seragam. Kelebihan dari pakaian berbahan katun antara lain:
  1. Nyaman di pakai.
  2. Mudah menyerap keringat saat di gunakan.
  3. Tidak mudah kusut ketika di cuci.
  4. Tidak mudah luntur untuk bahan katun yang berwarna
  5. Terasa dingin ketika di gunakan.

Adapun kekurangannya adalah pakaian berbahan katun rentan terhadap jamur, sehingga  ketika di simpan di lemar, usahakan  jangan sampai terlalu lembab.

Katun sendiri ada yang di sebut cotton combed/blend dan cotton carded, perbedaannya adalah serat cotton combed lebih halus sehingga hasil rajutan dan penampilan pakaian yang berbahan cotton combed lebih rata.

Jenis kain katun juga sangat banyak, salah satunya cotton spandex. spandex adalah serat sintetis yang tidak bisa berdiri sendiri menjadi bahan/ kain, melainkan harus digabungkan dengan serat lain, bisa dengan serat sintetis lain seperti poliester maupun dengan serat alam seperti katun, seperti yang sering digunakan oleh celana legging merek whoops.  Katun spandex memiliki banyak keunggulan, selain nyaman dan lembut, bahan ini termasuk yang tidak mudah rusak/melar, mempunyai tingkat elastisitas tinggi tapi kuat. Selain itu, meskipun jika diperhatikan bahan ini cenderung tebal, sebenarnya katun spandex adalah bahan yang sangat ringan, dan yang paling penting untuk jenis bahan legging, katun spandex cenderung tidak mudah berbulu.

4 Comments

Tip Merawat Celana Legging Kesayangan Anda

6/2/2011

1 Comment

 
        Ada beberapa hal yang memang perlu di perhatikan agar celana legging kesayangan anda cemerlang, rapih, dan nyaman dipakai sehinnga anda selalu tampil ciamik memakai celana legging. Tip pertama adalah dalam hal  mencuci,  meski sudah berulang kali mencuci pakaian (celana), ada kalanya masih bisa salah. Anda pasti tak rela melihat celana kesayangan Anda rusak hanya karena kelalaian mencuci.

        Ini dia beberapa tip merawat celana legging anda dari bahan full cotton spandex khususnya dalam hal mencuci dan mengeringkan :
  1. Cek terlebih dahulu apaka celana yang akan di cuci ada noda atau kotoran yang harus segera di cuci, jangan di biarkan lama dengan langsung di masukkan ke keranjang pakaian kotor. lupa menginspeksi akan menyebabkan noda membandel, siapkan botol kecil berisi detergen bubuk atau cair untuk sesegera mencuci noda yang ada.
  2. Pisahkan celana legging berwarna putih dengan celana legging yang berwarna. Cucilah celana legging warna putih secara terpisah sehingga kecemerlangan warna tetap terjaga.  Jangan lupa untuk mencuci celana legging dengan bagian dalam di luar, ini berguna agar warna tidak cepat hilang.
  3. Cuci celana legging dengan mesin cuci pada putaran yang halus menggunakan air dingin dan gunakan deterjen biasa sesuai takaran, tanpa pemutih. Menggunakan deterjen secara berlebihan tidak akan menjamin celana lebih bersih.
  4. Keringkan celana legging dengan siklus halus dan tidak terlalu lama, jangan di peras. Jika anda khawatir akan penyusutan, keringkan terlentang beberapa menit dan gantungkan (jemur) dengan tidak terkena sinar matahari.

        Selain tip merawat celana legging di atas ada baiknya juga menggunakan sistem mencuci dry cleaning. Celana yang mau di “dry cleaning” itu tetap di cuci dengan cairan (walaupun bukan oleh air),  tapi oleh cairan lain yang biasanya adalah  Perchloroetylene (perc). Celana tidak dikucek-kucek, tapi hanya di benamkan di dalam cairan tadi untuk beberapa saat. Cairan ini sangat berbahaya bagi tubuh, sehingga biasanya “dry cleaning” tidak dilakukan di rumah, tapi di tempat yang memiliki alat “pencelupan” khusus (laundry). Perc juga bisa diganti menggunakan siloxane yang lebih aman dan ramah lingkungan. Celana legging disetrika dengan panas medium kalau perlu lapisi dengan kain tipis jadi tidak langsung terkena panas dari setrika.

Anda punya tips mencuci celana legging berbahan cotton spandex lain yang biasa Anda gunakan untuk mencuci bersih pakaian tanpa merusaknya?
 
       
1 Comment

    Archives

    October 2015
    September 2015
    June 2015
    December 2014
    June 2014
    March 2014
    February 2014
    October 2013
    September 2013
    July 2013
    June 2013
    May 2013
    March 2013
    December 2012
    November 2012
    October 2012
    September 2012
    July 2012
    June 2012
    May 2012
    November 2011
    August 2011
    June 2011

    Categories

    All
    Busana Muslim Dan Legging
    Celana Kulot
    Jegging
    Legging Whoops
    Menjadi Reseller
    Perawatan Wajah
    Tip
    Tips Memakai Legging
    Tips Merawat Celana Legging
    Trend Legging

    Promosi oleh 1 juta orang
    Add Your Web Site To ASR

    RSS Feed

    Berkah Herbal Banner 2

Powered by Create your own unique website with customizable templates.